Spesifikasi Sony Xperia C3 dengan Fitur Canggih

Spesifikasi Sony Xperia C3 dengan Fitur Canggih _ Sony Mobile memang tak ada habisnya mengusung dan merilis smartphone-smartphone canggih terbarunya dengan nama bekennya Xperia. pada tanggal 8 juli 2014 yang udah lewat secara resmi Sony memperkenalkan Smartphone Selfie yang pertama dan dinamakan Xperia C3. Kelebihan dari Smartphone ini mempunyai kamera depan 5 Megapixel pas sekali buat anda yang suka narsis foto-foto sendirian di kamar untuk di upload ke media sosial. Apalagi dia ditambahkan aplikasi PROselfie cam dan potrait retouch camera app yang terkenal itu yang memungkinkan pengguna menghias foto yang di ambil dengan beragam dekorasi yang sudah disediakan. Di tambah dengan koneksi 4G LTE nya, sehingga anda dapat melakukan chatting video dan video call.

Berikut ulasan lengkapnya dari Spesifikasi Sony Xperia C3 dengan Fitur Canggih.
  • Disamping kamera depannya yang luar biasa, kamera belakangnya pun tak kalah specialnya karena sony menyematkan 8 megapixel pada kamera belakangnya.
  • Teknologi sensor Exmor RS yang dapat memastikan ambil gambar yang sempurna dalam kondisi cahaya yang kurang / redup.
  • Fitur Steadyshot sehingga menjamin video yang sedang anda ambil tetap stabil pada saat terjadi kondisi goncangan tangan saat men-shot video.
  • Ponsel dengan platform Android 4.4 KitKat.
  • Prosesor quad core Snapdragon 400 berkecepatan 1.2 Ghz.
  • Ram 1 GB, memori internal 8 GB, suport MicroSD mencapai 32 GB.
  • Layar sentuh IPS LCD 5.5 inci yang menyisipkan teknologi Sony Mobile BRAVIA Engine 2 serta Triluminos Display. Dan Menjanjikan tampilan grafis yang halus berkat GPU Adreno 305.
  • Konektivitas yang dahsyat dengan adanya DLNA serta screen mirroring.
  • Posisi sebagai ponsel selfie yang dilengkapi dengan fitur navigasi GPS GLONASS yang memberikan info lokasi lebih akurat.
  • Tersedia 3 pilihan warna ada hitam, putih dan mint
  • Ada 2 varian yaitu varian single SIM dan dual SIM
Xperia ini akan pertama kali di pasarkan di Tiongkok mulai Agustus 2014. Jadi untuk yang berada di tanah air bersabarlah untuk menunggu kedatangannya di Indonesia. Mengenai harga, belum ada informasi resmi.

Spesifikasi Sony Xperia C3 dengan Fitur Canggih

Spesifikasi Sony Xperia C3

Warna : 
      Hitam, Putih, Mint

Ukuran :
      156 x 78,5 x 7,6 mm berat 150 gram

Sistem Operasi :
      Google Android 4.4 (KitKat)

Prosesor :
      Snapdragon 1.2 Ghz Qualcomm Quad-core, GPU: Adreno 305

Kamera :
      5 MP Front-facing camera (720p), Front flash LED, Wide view front camera, 8 MP camera with  auto focus, HD video recording 1080p, Sony Exmor RS for mobile image sensor, HDR for photos and videos, Pulsed LED flash, 16 x digital zoom, Superior Auto - Automatic scene selection, Geostagging - add location info to your photo, Object tracking -lock focus on a specific object, Red eye reduction, image capture, Supported file format : JPEG, image playback, supported file formats : 3GPP, MP4, Video playback, Supported file formats: 3GPP, MP4, M4V, Avl, XVID, WEBM.

 Musik :
     Sony Surround Sound technology (VPT), Clear audio+ - Sound Improvement software, Audio recording, supported formats : 3GPP, MP4, AMR, Audio playback supported formats : AAC, AMR-NB, AMR-WB, FLAC, MIDI, MP3, PCM, Vorbis, WMA.

Konektivitas :
      aGPS, Bluetooth 4.0, DLNA Certified, GLONASS*, Native USB tethering, Screen mirroring, Smart connect, Synchronisation via Exchange ActiveSync, Facebook, Google and SyncML, USB charging, USB high speed 2.0 and Micro USB support, Wi-Fi and Wi-Fi Hotspot Fungtionality, Xperia link

Layar :
     5.5 " HD (1280x720) display, TRILUMINOS display for mobile, Mobile BRAVIA Engine 2.

Memori :
     1 GB RAM, Internal phone storage, 8 GB flash memory (internal), Expansion slot up to 32 GB microSD (card slot).

Battery :
     2500 mAh,  ( standby time : up to 1071 hours, Talk time GSM up to 24 hours, Music listening time up to 93 hours, Video playback time up to 10 hours ).


Demikian informasi tentang Spesifikasi Sony Xperia C3 dengan Fitur Canggih. Semoga bisa menjadi Smatphone Impian anda yang akan datang.




Post a Comment

[blogger]

MKRdezign

Contact Form

Name

Email *

Message *

Powered by Blogger.
Javascript DisablePlease Enable Javascript To See All Widget